Hi.. sister kalau mau tanya tentang desain / order, tolong disertakan dengan ukurannya ya... ngga ada yg ngukurin ?! gampang ko bisa dicoba sendiri pertama-tama siapin meteran dulu, terus ikat pinggang mu dengan tali pita di bagian terkecil dari pinggang ( sebagai batas pinggang). Nah ini caranya dan beberapa ukuran yang diperlukan:
- Lingkar Badan (LB) . Diukur melingkar pas pada badan yang terbesar melewati dada, masukkan 4 jari dalam posisi tidur, tangan pada bagian sisi badan (samping).
- Panjang Muka (PM). Diukur dari cekungan leher depan sampai dengan batas pinggang bagian depan.
- Lebar Muka (LM). Diukur dari sisi ketiak kanan, sampai sisi ketiak kiri depan.
- Panjang Bahu / Lebar Bahu . Diukur dari kaki leher sampai dengan batas bahu yang terendah (tonjolan tulang bahu).
- Panjang Punggung (PP).Diukur dari kaki leher bagian belakang ( tonjolan tulang belakang) sampai dengan batas Pinggang bagian belakang.
- Lebar Punggung (LP). Diukur dari sisi ketiak kanan sampai sisi ketiak kiri belakang.
- Jarak Payudara (JP). Diukur dari puncak dada kanan sampai dada kiri.
- Lingkar Pinggang (LP). Diukur melingkar dari pas pd pinggang yang terkecil, jari masuk satu dalam posisi tidur.
- Lingkar Panggul 1. (LPa 1). Diukur melingkar pas pada panggul yang terkecil jari satu masuk posisi tidur.
- Lingkar Panggul 2. (LPa2). Diukur melingkar pas pada panggul yang terbesar, jari satu masuk posisi tidur.
- Panjang Lengan (PL). Diukur dari bahu yang terendah sampai dengan diatas siku untuk lengan pendek, dibawah siku untuk lengan 3/4, dan sampai bawah pergelangan tangan untuk lengan panjang.
- Lingkar Lubang Lengan / Kerung Lengan. Diukur melingkar pada ketiak tiga jari masuk dlm posisi tidur.
- Panjang Rok (PR). Diukur dari batas pinggang sampai dengan mata kaki untuk rok panjang.
- Panjang Blouse . Dukur dari batas pinggang sampai dengan panjang yang diinginkan.
Banyak ya yang diperlukan!! ini demi terciptanya baju yang enak dipakai. sisterpun jadi lebih paham dengan kondisi tubuh sister sendiri mana kelebihan dan kekuranggannya. sehingga lebih mudah menentukan desain yang dipilih. selamat mencoba yaah!!!
Mesin jahit ini sdh lama menemani saya dalam berkreasi ... kurang lebih 9 tahun seumuran anak saya he he ..bersejarah dan sampai sekarang masih ok loh!!!
Ini salah satu sample desain untuk label putih (yogyakarta), sebuah skirt yang dapat dikreasikan menjadi rok, atau dress yang manis.
skirt dari bahan sifon yang diberi lapisan furing bahan velvet, sehingga rok tdk berbayang dan jatuhnya bahan terlihat anggun.
Oh ya Bila ada yang bingung untuk cara mengukur tanya saja yah....semangaaat!!!!tks